Internasional>Asia

Kebakaran Hebat di Turki, 191 Titik Api Sudah Terkendali

Kebakaran Hebat di Turki, 191 Titik Api Sudah Terkendali

RUANGTENGAH.co.id, Ankara - Otoritas Turki telah berhasil mengatasi total 191 titik api pada kebakaran hutan di 44 provinsi selama sembilan hari terakhir. Demikian informasi dari menteri pertanian dan kehutanan Turki, Dr Bekir Pakdemirli.

Upaya pemadaman terus dilakukan pada 13 titik api yang tersisa di enam provinsi yaitu Adana, Antalya, Aydin, Denizli, Isparta dan Mugla, kata Pakdemirli di akun Twitternya, Kamis (5/8).

Menurut angka resmi, kebakaran hebat ini mengakibatkan korban jiwa sebanyak delapan orang. Kebakaran ini dimulai di selatan dan barat daya Turki pada 28 Juli lalu.

“Kami melanjutkan upaya pemadaman dan pengendalian dengan 16 pesawat, 56 helikopter dan 850 truk air dan tanker,” kata Pakdemirli dalam konferensi pers.

Upaya pemadaman juga didukung oleh 23 pesawat dari berbagai negara, termasuk lima pesawat dan tiga helikopter dari Rusia, tiga pesawat dan empat helikopter dari Ukraina, dua pesawat amfibi dari Spanyol, satu pesawat amfibi dari Kroasia, dan satu pesawat dan dua helikopter dari Azerbaijan, ungkapnya kepada wartawan di distrik Marmaris di provinsi selatan Mugla.

Kebakaran hutan ini telah berdampak pada 3.714 petani, 31.000 hektar lahan hutan, 668 hektar area produksi rumah kaca, 397 sapi, 3.961 domba dan kambing, 4.856 sarang lebah, 1.353 struktur pertanian, 1.137 mesin dan 2.088 ton produk di depot di lima provinsi, 18 kabupaten dan 99 desa, tambah Pakdemirli.

Turut hadir pada konferensi pers, Menteri Dalam Negeri Suleyman Soylu mengatakan total 36.365 orang dari 11.844 kepala keluarga dievakuasi akibat kebakaran di Mugla.

Sejauh ini, 2.975 personel telah berpartisipasi dalam upaya memadamkan api, kata Soylu. Ditambah 110 personel dan 54 kendaraan dari Azerbaijan telah dipindahkan ke Turki dan berada di lapangan, katanya.

Soylu juga mengatakan bahwa total $2,34 juta (20 juta lira Turki) bantuan telah dikirim ke wilayah tersebut oleh Kementerian Lingkungan dan Urbanisasi, Kementerian Keluarga dan Layanan Sosial, dan Otoritas Manajemen Bencana dan Darurat (AFAD).

Dukungan dari Banyak Negara

Turki pada hari Kamis menerima banyak dukungan dan ungkapan belasungkawa atas kebakaran hutan yang sedang berlangsung yang telah merenggut delapan nyawa sejauh ini.

Menurut pernyataan Kementerian Luar Negeri Turki, Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg menyampaikan belasungkawa kepada Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu lewat sambungan telepon. Kedua pejabat itu juga membahas situasi terakhir di Afghanistan.

Menteri Luar Negeri Polandia Zbigniew Rau juga menyampaikan belasungkawa kepada Cavusoglu atas kebakaran hutan di Turki selatan.

Cavuoglu juga berbicara dengan Menteri Luar Negeri Azerbaijan Jeyhun Bayramov, dengan membahas situasi terkini mengenai kebakaran hutan yang terjadi.

Sebelumnya, pesan dukungan juga datang dari negara-negara lain termasuk dari Yaman, Spanyol, Israel, dan Mesir. (RUTE/TRT)

Tags: -

0 Komentar :

Belum ada komentar.