Internasional

Peneliti Australia Ungkap Habbatussauda Potensial Menjadi Obat Covid 19

Peneliti Australia Ungkap Habbatussauda Potensial Menjadi Obat Covid 19

RUANGTENGAH.co.id, Sydney - Para peneliti di University of Technology Sydney (UTS) Australia baru-baru ini mempublikasikan hasil penelitian mereka tentang kandungan Habbatussauda atau jintan hitam yang berpotensi menjadi obat Covid-19.

Hasil penelitian ini diterbitkan pada jurnal  Clinical and Experimental Pharmacology and Physiology.

Hasil penelitian yang mereka lakukan mengarah pada pembuktian kuat bahwa bahan aktif yang terkandung dalam tanaman yang memiliki nama latin Nigella Sativa ini dapat menghentikan serangan virus Covid-19 pada paru-paru.

"Ada semakin banyak bukti dari studi pemodelan bahwa thymoquinone, bahan aktif Nigella sativa, lebih dikenal sebagai Bunga Adas, dapat menempel pada protein lonjakan virus Covid-19 dan menghentikan virus yang bisa menyebabkan infeksi paru-paru," ungkap peneliti Profesor Kaneez Fatima Shad, dikutip dari situs resmi UTS.

Para peneliti juga menemukan fakta bahwa habbatussauda mampu menghentikan badai sitokin yang kerap menjadi pemicu penyakit parah pada pasien Covid-19.

"Ini juga dapat memblokir badai sitokin yang mempengaruhi pasien sakit parah Covid-19 yang dirawat di rumah sakit," lanjut Shad.

Shad juga menjelaskan bahwa thymoquinone dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan baik. Bahan aktif yang terdapat dalam Habbatussauda ini mencegah pelepasan bahan kimia yang mempercepat inflamasi seperti interleukin.

Selanjutnya, para peneliti meyakini bahwa habbatussauda bisa sangat bermanfaat jika diolah dengan lebih baik. Selama ini pengembangan habbatussauda kerap terhambat karena terdapat masalah pada penyerapan gastrointestinal alami.

Selain berpotensi untuk mengobati Covid-19, thymoquinone juga potensial menjadi obat inflamasi seperti pada asma, eksim, dan arthritis.

Penelitian yang sudan dilakukan sebelumnya telah membuktikan bahwa Habbatussauda berkhasiat mengobati tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan diabetes melitus. Jintan hitam juga bermanfaat membantu sinusitis, osteoartritis, dan epilepsi pada anak-anak.

Tak hanya itu, penelitian lain juga menemukan habbatussauda efektif membunuh berbagai virus seperti influenza dan bakteri seperti Staphylococcus aureus yang dapat menyebabkan berbagai infeksi. (RUTE/CNN)

Tags: -

0 Komentar :

Belum ada komentar.